Menyusul larangan penggunaan tongkat narsis alias tongsis di berbagai belahan dunia seperti dii Galeri Foto Nasional di Inggris, Kolosium Roma ataupun Museum Smithsonian di Washington, kini di Beijing pun mulai muncul pembatasan penggunaan gadget untuk berselfie ria.
Seperti diberitakan oleh harian China Daily baru-baru ini, meski secara resmi belum mengeluarkan larangan, beberapa pengelola tempat-tempat wisata ataupun kegiatan lainnya di Beijing mulai membatasi penggunaan tongsis, diantaranya adalah pengelola Museum Istana atau Museum Kota Terlarang (Forbidden City) dan stadion sepak bola.
Di Forbidden City, pengelola museum secara seksama selalu mengingatkan para pengunjung untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan tongsis. Jika terlihat ada pengunjung yang akan menggunakan tongsis di tempat keramaian atau tempat sempit, maka pihak keamanan museum akan segera mendekat dan melarangnya. Selain itu, pihak keamanan museum pun mengingatkan pengunjung untuk tidak menggunakan tongsis di ruang pameran karena akan dapat mengganggu pengunjung lainnya dan membahayakan benda-benda yang dipamerkan.